Resep Masakan kali ini adalah Resep Pudding Coklat, pada kesempatan yang telah lalu sudah kami berikan resep pudding lapis legit yang menggugah selera. bagi anda penggemar aneka pudding dapat mencoba resep berikut ini :
Bahan Puding Cokelat :
Cara Membuat :
Bahan Puding Cokelat :
- 1 bungkus agar-agar bubuk, 650 ml susu cair
- 20 gram cokelat bubuk, 50 gram gula pasir, 3 kuning telur
- Bahan Puding Cokelat Bening :
- 1 bungkus agar-agar bubuk, 400 ml air
- 50 gram gula pasir, 1 sendok teh pasta cokelat
- Bahan Puding Busa Putih :
- 1 bungkus agar-agar bubuk, 350 ml susu air
- 50 gram gula pasir, 2 putih telur ( dikocok kaku )
- Bahan Puding Busa Cokelat :
- 2 bungkus agar-agar bubuk, 750 ml susu cair
- 125 gram gula pasir, 2 sendok makan cokelat bubuk
- ½ sendok teh cokelat pasta, 3 putih telur kocok kaku
Cara Membuat :
- Puding cokelat, campur agar, susu, cokelat bubuk, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih.
- Kocok lepas kuning telur. Tuang sedikit adonan puding ke kuning telur lalu aduk cepat. Tuang kembali ke campuran telur ke adonan puding cokelat. Aduk rata dan masak hingga meletup-letup.
- Tuang setengah bagian adonan puding cokelat di dasar loyang bulat. Letakkan cetakan bagian tengah. Biarkan hingga membeku.
- Buat puding busa putih, campur agar-agar bersama susu dan gula pasir sampai mendidih.
- Tuang adonan puding ke kocokan putih telur sambil terus diaduk hingga rata, tuang berselang-seling dengan adonan puding cokelat bening.
- Buat puding cokelat bening, campur semua bahan lalu masak sampai mendidih.
- Buat puding busa cokelat, campur agar, susu, gula, cokelat bubuk, dan cokelat pasta hingga rata. Masak hingga meletup-letup sambil diaduk sampai mendidih.
- Tuang diantara sisa loyang yang berselang-seling. Terakhir tuang sisa adonan puding cokelat di bagian atas.
Menarikkan untuk dicoba di dapur anda, sekian dulu ya. jangan lupa terus berkunjung kesini ya !!